Headlines News :
Home » » Review Film Modus Anomali

Review Film Modus Anomali

Written By Fahrurizki on 20 Okt 2012 | 19.34

Seorang laki-laki yang sedang berlibur dengan istri dan kedua anak mereka di sebuah kabin di hutan dikejutkan dengan kedatangan seorang tamu yang tak mereka undang. Sebelum dia menyadari apa yang terjadi, laki-laki itu mendapati dirinya terpisah dari keluarganya. Ketika ia mulai menemukan beberapa jam alarm yang tersebar di hutan itu, ia tiba-tiba harus berpacu dengan waktu jika ingin bertemu dengan keluarganya kembali. Sementara itu, di hutan juga sedang berlibur satu keluarga lain, yang mungkin berkaitan dengan keanehan yang sedang ia alami.

Begitulah sepenggal cerita tentang film Modus Anomali yang akan dirilis 26 April 2012 esok di jaringan bioskop di Indonesia. Film yang sudah ditunggu-tunggu ini merupakan karya Joko Anwar yang berkolaborasi dengan producer Sheila Timothy dari Lifelike Picture. Sebelumnya, mereka sudah pernah bekerjasama dalam pembuatan film Pintu Terlarang di tahun 2009 dan telah banyak mendapat apresiasi dari publik dan kritikus film di seluruh dunia.

Begitupun dengan Modus Anomali yang juga telah menuai banyak prestasi di kancah dunia. Dimulai dari skenarionya yang meraih penghargaan pertama Bucheon Award di ajang Network of Asian Fantastic Films (NAFF), Juni 2011. Di Maret 2012, Modus Anomali telah melakukan world premiere di South By Southwest Film Festival (SXSW), festival film terbesar kedua di Amerika Serikat yang diselenggarakan di Austin, Texas tepatnya pada tanggal 9-17 Maret 2012.

Dari dalam negeri Modus Anomali pun banyak dipuji oleh beberapa kalangan yang telah menonton film ini pada press screening dan Gala Premiere 17 April 2012, pujian banyak datang pada visual dan sound design film ini yang sangat berhasil membawa penonton masuk kedalam ceritanya dan akting Rio Dewanto yang bermain total sebagai pemeran utama.

Apa yang membuat film ini menuai banyak pujian? Dalam Modus Anomali, Joko Anwar membawa banyak inovasi baru dalam filmmaking. Pergerakan camera dibuat dengan sangat dinamis, penonton serasa berada bersama karakter utama bersama-sama memecahkan teka teki dalam film ini. Sound design yang luar biasa juga memberikan suatu cinematic experience yang tidak mudah dilupakan oleh penonton.

Inovasi dan semangat inilah yang membawa Lifelike Pictures bekerja sama dengan BOUNCITY, jejaring sosial yang dimana pengguna bisa saling berbagi dengan teman-teman, mendapatkan ide-ide pengalaman seru dari challenge & quest, dan juga bisa mendapatkan potongan harga atau hadiah dari bisnis-bisnis yang berkerjasama (merchant) dengan cukup melakukan tantangan-tantangan yang seru.(www.indonesiakreatif.net)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Topik Populer

Arsip Blog

Untuk Berlangganan, masukan email anda:

 
Support : Bimaku Tanahku | Kampung Media |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. KM Samparaja - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template