Bisakah Anda beradaptasi dengan lingkungan pedesaan yang begitu sederhana, ramah, dan jauh dari modernitas? Kalau Anda orang kota dan ingin mencoba tantangan ini, coba saja berkunjung ke Desa Teta, Kaboro, Kecamatan Lambitu, Kabupaten Bima. Di sana ada sebuah desa wisata yang diperuntukkan bagi Anda yang ingin merasakan hidup berdampingan dengan warga desa, mempelajarinya budayanya, sampai memahami kuliner Desanya.
Aneka kegiatan alam bisa didapatkan di sini. Panorama indah dari apitan Bukit Lambitu Menoreh menggoda mata untuk menjelajah keelokan alam di sana, dengan aktifitas warganya yang masih memakai alat-alat tradisional. Bisa Anda nikmati dengan jalan kaki, pakai kendaraan, atau bersepeda.
Kalau butuh makan, menu Khas Lambitu mangge mada bisa Anda santap. ayam bakar, sayur lodeh, dan sebagainya. Camilannya bisa Anda nikmati ubi yang disajikan bebarengan dengan secangkir kopi.
Kalau raga sudah terisi energi, mari lanjutkan lagi perjalanan. Di sana ada arena untuk outbond. Jika ingin melihat bagaimana memproduksi kain tenun, langsung saja menuju rumah produksinya di desa ini. Karena, Teta termasuk salah satu tempat yang menjadi sentra industri kain tenun di Lambitu.
Untuk menuju ke Desa Teta - Kaboro, arahkan kendaraan Anda ke Selatan dari Kota Bima. Kurang lebih jaraknya 25 kilometer dari situ. Lebih baik bawa kendaraan sendiri. Transportasi umum yang menuju desa ini masih jarang ada.(FN)
Home »
Wisata Alam
» Asyiknya hidup di Desa bersama masyarakat Teta
Asyiknya hidup di Desa bersama masyarakat Teta
Written By Fahrurizki on 3 Agu 2012 | 19.20
Label:
Wisata Alam
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !