Headlines News :
Home » » Waspada, Banjir Bandang Mengintai

Waspada, Banjir Bandang Mengintai

Written By Unknown on 3 Jan 2014 | 19.06

Ilustrasi
Uma Solud - Kota Bima, Tingginya curah hujan di Kota Bima kemarin menyebabkan warga yang bermukim di daerah aliran sungai Padolo, dituntut untuk waspada menghadapi banjir bandang, yang diakibatkan oleh aktifitas penebangan hutan secara liar atau dalam istilah di daerahn Bima yaitu Ngoho untuk membuka lahan tadah hujan. Warga juga dihimbau untuk waspada terhadap angin puting beliung.

Ketua RT 06 Kelurahan Pane Juraidin (40), Jum`at (3/1/2014), menyatakan, kondisi cuaca akhir-akhir ini disejumlah daerah di Kota Bima dan Kabupaten Bima, mengakibatkan bencana alam, seperti banjir. Dampaknya saat ini telah mulai dirasakan warga. Namun kekawatiran warga terhadap bencana masih akan berlanjut, karena tingginya curah hujan di daerah hulu sungai.

Kondisi itu tentu masih akan mengancam warga yang bermukim di daerah aliran sungai. Untuk itu Pak Juraidin menghimbau kepada seluruh warga, untuk tetap waspada terhadap datangnya banjir bandang.

"Saya menghimbau kepada warga untuk berjaga-jaga adanya banjir bandang, karena curah hujan yang tinggi selama 3 harim ini,” kata Pak juraidin.(SM)
Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Topik Populer

Arsip Blog

Untuk Berlangganan, masukan email anda:

 
Support : Bimaku Tanahku | Kampung Media |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. KM Samparaja - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template