Headlines News :
Home » » Masih banyak Anak Putus Sekolah Di Kota Bima

Masih banyak Anak Putus Sekolah Di Kota Bima

Written By Unknown on 24 Mei 2013 | 16.11

Ilustrasi
Uma Solud - Asakota, Sungguh miris apa yang dialami keluarga Ilyas (38), warga Lewi Jambu Kecamatan Asakota ini ‘memaksa’ anaknya untuk mencari nafkah dalam memenuhi kebutuhan hidup. Dua anaknya putus sekolah karena ketiadaan biaya atau ekonomi lemah. Ini merupakan bagian kecil dari sekian banyak yang hingga kini belum bisa ditangani oleh Pemerintah setempat.


Pemerintah telah programkan pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan yang bermutu bagi setiap anak melalui program wajib belajar 9 tahun dengan pendaftaran dan biaya gratis,” tapi itu tidak cukup untuk keluarga, karena biaya untuk peralatan sekolah dan kebutuhan lainnya.” Kata Ilyas.

Di beberapa tempatpun terdapat keluarga yang mengalami hal yang sama seperti Ilyas, seperti Tone (37) warga Pane Kecamatan Rasanae Barat, terpak sa memberhentikan anaknya untuk sekolah karena keterbatasan biaya.

Salah satu upaya yang dilakukan dengan cara meringankan pembiayaan pendidikan yang dialokasikan setiap tahun melalui Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Harapannya, setiap anak harus menikmati pendidikan.

Walau demikian, praktek dilapangan program pemerintah tersebut mengalami hambatan. Dari pantauan Uma Solud di sejumlah tempat sampai Kamis (23/05/2013), masih saja ditemui anak putus sekolah yang tidak memenuhi wajib belajar 9 tahun. Bahkan, tidak mampu melanjutkan ke jenjang Sekolah Lanjutan Tingkat Atas (SLTA).

Informasi dihimpun, anak putus sekolah disebabkan faktor kemiskinan yang melanda keluarga. Orangtua tidak mampu lagi membiayai sekolah anaknya di tengah tingginya kebutuhan hidup. Kondisi inilah yang memaksa anak –anak tidak melanjutkan pendidikannya dan tidak sedikit pula diantaranya memilih bekerja ikut membantu ekonomi keluarga.(FN)

Share this article :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

Topik Populer

Arsip Blog

Untuk Berlangganan, masukan email anda:

 
Support : Bimaku Tanahku | Kampung Media |
Proudly powered by Blogger
Copyright © 2011. KM Samparaja - All Rights Reserved
Template Design by Creating Website Published by Mas Template